Kamis, 10 Juni 2010

How To Make Chocolate Cake

Pertama kali dapet resep ini cuma kebetulan saja. Seorang kenalan komen foto diriku dengan latar belakang mangkuk merah, “cocoknya fotomu tuh mejeng di Martha Stewart Magazine” canda dia, sama kalo kita becanda “kamu cocok buat cover majalah Trubus.” Akhirnya aku klik website Tante Martha, eh yang pertama nongol resep “ Chocolate Cake with Espresso Glaze” Akhirnya bikin deh, sebab resep ini super gampang.

Bahan-bahan untuk cake:

3 sdm margarin

2 bungkus coklat, potong-potong kecil

6 butir telur (ukuran besar)

1 cup gula pasir

3 sdm bubuk instan espresso

1/4 sdt garam

1 st ekstrak vanila.

Untuk glaze-nya:

1 bungkus coklat, potong-potong kecil

1 1/2 margarin

2 sdt ekstrak vanila

1/3 cup gula pasir

1/3 cup cream (heavy cream) atau susus kedelai.

1 sdm bubuk instan espresso

1/4 garam

Caranya:

1. Untuk Cake, siapkan oven 350?F. Pisah kuning dan putih telur di dua tempat. Lelehkan coklat dengan cara di tim bersama margarin. Siapkan loyang yang sudah dioles margarin.

2. Kocok kuning telur dan 1/2 cup gula pasir hingga kental kurang lebih 3 menit, tambahkan espresso, garam dan kocok lagi satu menit. Tambahkan vanilla dan coklat yang sudah meleleh dan aduk semenit.

3. Kocok putih telur hingga mengembang , dan perlahan masukan sisa gula pasir. Kocok hingga membuat foam. Masukkan putih telur ke adonan kuning telur dan coklat.

4. Tuang ke loyang dan panggang 40-45 menit.

5. Untuk glaze, tempatkan coklat dan margarin serta vanilla di mangkuk. Sisa bahan di masak hingga mendidih, aduk dan tuangkan ke mangkuk berisi coklat dan campurannya. Aduk hingga lembut.

Yap dan jadilah Chocolate Cake buatan anda sendiri,sajikan dengan minuman Kopi/Coklat panas

Selamat Mencoba

Sumber : http://kolomkita.detik.com

Temukan semuanya tentang Bisnis & Pasang Iklan: Iklan & Jasa - Iklan Baris & Iklan Gratis – Indonesia

Related Posts by Categories

Tidak ada komentar:

Posting Komentar